LAMPUNG7COM | Pemerintah Kabupaten Lampung Timur melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lampung Timur telah melaksanakan operasi pasar guna menstabilkan harga bahan pokok dalam rangka pengendalian inflasi tahun 2023.
Menurut Kabid Perdagangan Ariesta,SE yang mewakili Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan VERZANITA HASAN,S.T.,M.T operasi pasar bekerja sama dengan BULOG dan toko modern, Komoditi yang jual adalah beras SPHP dengan harga 44.000/5kg dan beberapa bahan pokok lain nya.
Beras SPHP yang di salurkan per hari ini rabu 8 Februari 2023 sebanyak 13 ton di 5 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Timur.
Rencananya Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lampung Timur akan menyalurkan ke 24 kecamatan bersamaan dengan jadwal Musrenbang Kabupaten Lampung Timur. “tutur Kabid Perdagangan Ariesta,SE. | Kominfo Lamtim.
Eksplorasi konten lain dari LAMPUNG 7
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.