Jusuf Kalla jamin stok beras aman di musim kemarau

Wapres Jusuf Kalla.
Wapres Jusuf Kalla.
LAMPUNG7COM – Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan, menghadapi kemarau panjang sebagai imbas badai Elnino, pemerintah telah melakukan berbagai langkah antisipasinya antara lain dengan menyiapkan ketersediaan akses air bagi para petani. Menurut Jusuf Kalla, hal tersebut dimaksudkan agar petani bisa meningkatkan produk pertaniannya.
“Kita harus mengambil langkah-langkah baik agar musibah kekeringan dapat diperkecil dampaknya. Akses air bagi petani harus dipermudah, agar produksi pertanian bisa meningkat. Kita akan berikan pompa air kepada para petani Indonesia, membuat embung-embung, dan memperkuat cadangan beras, sehingga efek negatifnya bisa diatasi. Karena beras merupakan sumber pangan pokok Indonesia,” kata Jusuf Kalla, usai menghadiri acara puncak Gebyar 33 tahun PPMI Assalaam Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, Solo, Sabtu (8/8).
Jusuf Kalla juga menjamin selama memasuki musim kemarau stok beras di Indonesia aman. Jika cadangan beras mulai menipis, lanjut JK, pemerintah dapat segera mengambil kebijakan, termasuk melakukan impor.
Kendati demikian, dia yakin cadangan beras saat ini mencukupi untuk kebutuhan masyarakat sampai masa panen pasca-kemarau.
“Kita akan terus memantau dan melakukan evaluasi. Jangan sampai masyarakat kekurangan beras, jika menipis tidak menutup kemungkinan kita lakukan impor,” tandasnya. [mdk]  

Tulis Komentar Anda